Friday, August 14, 2015

Wisata Malam di Semarang : Apa usulanmu?



Sebagai kota metropolitan, Semarang masih kurang akan adanya daya tarik wisata di malam hari. Belajar dari Sleman dengan Taman Pelanginya atau Kota Batu dengan Batu Night Spectaculernya membuat kita iri dan ingin untuk mempunyai daya tarik yang sama. Sama dalam arti bukan jenis atraksinya sama, namun daya tarik yang keberadaannya di malam hari
Untuk hiburan malam seperti diskotek, pub dan karaoke di Kota Semarang sudah ada dan bahkan marak, namun untuk daya tarik wisata yang cocok untuk masyarakat umum yang menarik dan asik sepertinya masih belum memadai. Adakah usulan jenis atraksi dan lokasinya? Perlukan semacam "Pemuda Pandanaran Car Free Night" atau "Tugumuda - Simpang Lima Free Night" monggo ditunggu komen dan usulannya

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.