Saturday, April 19, 2014

Climbing On Sunday Morning : Program Panjat Tebing Masuk Desa Versi Gaul



Dalam rangka melanjutkan sosialisasi olahraga panjat tebing, fpti sleman akan menggelar even "climbing on sunday morning" pada hari minggu, 20 april 2014 di Fitriyani Climbing Arena Komplek GOR Klebengan Sleman. Kegiatan ini khusus diselanggarakan untuk anak - anak usia 7 s.d 18 tahun sebagai kelanjutan program panjat tebing masuk desa dengan tujuan selain untuk sosialisasi juga untuk mencari bakat atlet sejak usia dini. Pemandu bakat akan memantau potensi dari setiap peserta untuk kemudian akan diberi penawaran untuk dilatih secara khusus oleh tim pelatih fpti sleman.



Climbing on sunday dikemas secara fun dengan tagline " panjat tebing aman dan menyenangkan". Berbagai doorprize peralatan sekolah maupun peralatan olahraga alam terbuka disediakan oleh panitia untuk menambah daya tarik agar banyak peserta yang berpartisipasi sehingga akan menjadi tontonan yang menarik bagi masyarakat di sekitar klebengan.



Selain memanjat peserta juga dimanjakan dengan "foto narsis". Panitia akan membuat jalur khusus untuk fotografer mengambil gambar dari ketinggian yang disebut "vertical Photography". Hasil gambar akan langsung dicetak ditempat sehingga peserta akan membawa pulang hasil foto diri masing-masing dengan harapan akan dipamerkan ke temannya di sekolah sehingga menimbulkan efek " Word of Mouth" bahwa panjat tebing itu aman dan menyenangkan.



Kegiatan ini selain diselenggarakan oleh panitia dari federasi panjat tebing indonesia kabupaten sleman juga di dukung oleh kelompok pemuda klebengan sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat sekaligus transfer kepengurusan. Saat ini kepengurusan masih didominasi warga pandatang sehingga ke depan, pengurus fpti sleman sudah harus berasal dari masyarakat kabupaten sleman.

Demikian info terkini. Salam panjat!

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.