Thursday, May 1, 2014

Belajar With Dikadut : Mengenal berbagai jenis mesin

Saat Weekend atau libur tanggal merah merupakan saat yang sangat menyenangkan karena pada hari - hari itulah aku bisa bertemu dan bermain dengan jagoan kecilku. Ada beberapa aktifitas yang sering kami lakukan, diantaranya adalah belajar tentang berbagai hal yang sederhana. Minggu ini Dikadut membawa buku yang dibelikan mamahnya dan minta untuk dijelaskan lembar per lembar. Setelah ku buka buku tersebut berisi informasi tentang mesin. Maksudnya pengenalan tentang mesin, block mesin, sistem permesinan dan seterusnya yaitu : mesin perontok padi, mesin tusuk sate, mesin penepung, mesin blow moulding, mesin tahu, mesin penggiling mie, mesin penghancur kayu, mesin pengolahan karet, mesin spray dryer, mesin korter, mesin mie, mesin press hose. 
Tidak semua tentang mesin tersebut aku mengetahuinya karena aku pun belum tentu familiar dengan mesin tersebut. Maka aku memilih menjelaskan info mesin yang aku memahami, seperti mesin perontok padi, mesin tahu dan mesin penggiling mie. informasi mengenai ketiga mesin ini sangat mudah untuk dijelaskan karena kami berdua sering melihat. Contoh tentang mesin perontok padi. Setiap pagi menjelang sun rise, kami berdua selalu bermain ke sawah di sekitar rumah. Pada suatu ketika ada mesin perontok padi yang di tinggalkan di sawah, sehingga bentuk, dimensi dan cara kerja mesin perontok padi tersebut dengan mudah dapat kujelaskan pada jagoanku. Begitu dengan mesin tahu dan mesin penggiling mie yang di dkat rumah pun ada karena banyak produsen tahu maupun mie giling yang dipasok ke penjual mie ayam.
Tak terasa pembelajaran tentang info mesin ini sampai ber jam - jam dan dikadut menikmatinya.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.