PNS kepanjangan dari Pegawai Negeri Sipil adalah salah salah satu profesi pilihan untuk angkatan kerja tahun 2014. Image yang terbentuk bahwa seorang pns atau pegawai negeri sipil itu bekerja atau tidak bekerja tetap digaji sama, artinya tidak ada sistem penargetan yang harus dicapai pun tetep menerima gaji setiap bulan dengan besaran yang sama.
Contoh Raport PNS Pasca Lebaran
Hal ini menarik untuk dikaji, karena klo dicermati dimanapun kita bekerja pastilah memiliki tugas pokok dan fungsi yang harus dilaksanakan oleh setiap pekerja termasuk PNS. Tugas Pokok dan fungsi dirinci secara detail sesuai bidangnya. Lalu persoalannya apa sampai timbul image bahwa pns kerja atau tidak kerja sama saja?
Persoalannya adalah bahwa kinerja seorang PNS tidak berkorelasi secara langsung dengan penghasilan ataupun promosi jabatan. Jenjang karier lebih ditentukan pada senioritas, loyalitas dan selera pimpinan dibandingkan dengan kriteria obyektif dan ukuran kinerja seorang PNS. Disini menurut saya menjadi sangat menarik karena ukuran - ukuran itu akhirnya dipersepsikan secara individual.
Bagi saya pribadi, bekerja sebagai PNS minimal melaksanakan beberapa hal :
1. Melaksanakan tugas pokok dan fungsi sesuai SOTK yang ditetapkan melalui Peraturan Daerah.
2. Mengingatkan pimpinan untuk mengambil kebijakan dan melaksanakan program sesuai dengan visi, misi institusi.
3. Mencoba memberikan kontribusi kepada masyarakat secara riil yang berdampak langsung terhadap peningkatan skill, pendidikan non formal serta peluang kerja dalam rangka meningkatkan taraf hidup.
4. Mencoba memberikan masukan dan ide - ide kepada pimpinan maupun institusi agar program - program yang dilaksanakan membumi kepada masyarakat.
Itulah beberapa hal yang minimal harus dikerjakan, sehingga tidak berkaitan langsung apakah penghasilan saya meningkat? apakah saya dipromosikan karier? apakah saya diperhatikan pimpinan? itu menjadi tidak penting, karena resiko dari melaksanakan 4 hal itu berat. Bisa jadi justru kita di anggap idealis sehingga banyak yang tidak menyukai pemikiran dan tindakan-tindakan kita.
Harapan Penyempurnaan Penilaian Kinerja PNS
Lebih menarik lagi saat ini sistem penilaian kinerja PNS diperbaharui. Setiap PNS harus membuat SKP atau sasaran kinerja pegawai yang berisikan target pencapaian secara kuantitatif hal - hal yang harus mereka kerjakan sesuai deengan tugas pokok dan fungsinya. Patut kita tunggu, apakah dengan SKP ini kinerja PNS bisa meningkat dan menghilangkan citra negatif yang selama ini melekat pada profesi ini. Demikian tulisan ini sebagai bahan renungan untuk diri sendiri dan para pembaca yang mungkin berprofesi sama.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.