Ilustrasi : Belajar dikelas 5 tahun lalu
Jumat, 20 Maret 2015 adalah hari pertama duduk di bangku kuliah untuk memelototi soal - soal pre test yang harus dijawab untuk menentukan start awal pembekalan mata kuliah selanjutnya. Rasanya masih asing dan belum nyaman setelah sekian lama duduk di belakang meja kerja lalu kembali ke kampus. Lebih gak nyaman lagi karena teman sekelas masih muda - muda dan fresh, sementara mungkin otakku gak se encer beberapa tahun lalu. "Tenang saja... selow brow, tetap semangat", kata teman yang memang sejak awal memotivasiku untuk kembali ke bangku kuliah.
5 Tahun lalu adalah terakhir serius berkompetisi untuk mendapatkan pekerjaan baru. Saat itupun aku merasakan hal yang sama, setelah sekian tahun bekerja harus belajar ekstra untuk menjalani tes bersaing dengan yang muda-muda. Beberapa kali belajar di tempat kerja di sela-sela melayani customer, dan beberapa kali mendapatkan teguran dari pimpinan karena hal tersebut untuk persiapan tes. Bedanya kali ini tes tidak menentukan laiknya hidup dan mati, jadi ya benar saja kata teman-teman agar lebih selow.
Tentang semangat, aku yakin tak akan pernah habis mengalir deras dari kepala dan hatiku, karena semangatlah modal utamaku menjalani kehidupan kampusku yang ketiga. Kemampuan terbatas, IQ Pas - pasan, dompet apa adanya, jadi ya emang bener-bener ngandalin semangat, semangat dan tetap semangat. Tak heran klo semangat menjadi modal utama karena setiap haripun kerjaanku menyemangati teman-teman yang lain, baik yang masih kuliah, skripsi maupun yang sama-sama sudah pekerja. " semangat pagi cah ayu, gimana skripsinya? Semangat Pagi Cah Bagus, piye kuliahmu?, Semangat Malam wong ayu, sampai dimana thesismu?" : adalah kalimat - kalimat pembuka hampir setiap pagi dan malam untuk menyapa sahabat, teman dan bahkan beberapa yang sudah kuanggap sebagai anak-anakku.
Malu dong klo bisa menyemangati orang lain, tapi gak bisa semangati diri sendiri. Jadi mulai hari ini tugasku bertambah satu yaitu menyemangati diri sendiri! Begitulah kira-kira yng kurasakan hari pertama dikampus dan apa yang harus kulakukan untuk menjalani aktifitas baru after work.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.